Daily Archives: Oktober 5, 2010

ber-internet sehat

wah, internet juga ada sakitnya berarti? hehe, bukan seperti itu maksudnya, yang di maksudkan disini adalah menggunakan internet semaksimal mungkin dengan mencari cari hal hal yang bermanfaat, baik itu informasi, ilmu pengetahuan dan lain lain, bukan mencari cari hal – hal yang dapat merusak akhlak maupun pikiran kita.

masih belum ngerti nih, apa sih internet sehat itu?

internet sehat menurut saya adalah kegiatan yang dilakukan seseorang untuk mencari hal-hal yang positif dan bisa bermanfaat bagi dirinya sendiri tanpa harus melanggar norma-norma yang berlaku melalui media internet (CMIIW). internet sehat pun tidak hanya seputar pornografi, kekerasan ataupun hal hal yang menjadi pelanggaran pelanggaran lainnya. sebagai gambaran berikut ini adalah kategorinya :

Internet Sehat

  • Internet Sehat itu penggunaan internet sesuai dengan batas-batasnya.
  • Internet Sehat itu penggunaan internet untuk menambah pengetahuan, untuk belajar, dan mendukung aktifitas pembelajaran.
  • Internet Sehat itu bukan menjadikan kita seorang anti social.
  • Internet Sehat itu penggunaan internet yang beretika.

internet tidak sehat

  • Internet Tidak Sehat itu penggunaan internet untuk mengakses pornografi dan konten-konten ilegal (negatif) lainnya.
  • Internet Tidak Sehat itu termasuk pengguna yang menggunakan internet tanpa mengikuti jalur etika yang ada, melanggar privasi orang lain, membuka password orang lain dan cyber crime.
  • Internet Tidak Sehat yaitu penggunaan social networking yang tidak memiliki manfaat untuk dirinya dan lingkungan.
  • Internet Tidak Sehat itu penggunaan internet yang diselewengkan pemanfaatannya (berlebihan), misal : chatting yang berlebihan serta yang menyebabkan efek sosial yang berlebihan.
  • Internet Tidak Sehat itu penggunaan internet untuk melakukan teror dan kekerasan.
  • Internet Tidak Sehat itu penggunaan internet untuk melanggar hak cipta orang lain baik melalui blog ataupun sumber referensi lainnya yang akhirnya muncul plagiarisme.

lebih banyak internet tidak sehatnya ya? hehe, itu tidak membuktikan bahwa internet itu tidak baik, kategori2 tersebut kalau dijabarkan lagi pasti lebih banyak lagi.

namun intinya penggunaan internet sendiri tergantung dari individu yang memakainya, internet bisa saja sangat bermanfaat apabila yang menggunakannya juga  sadar akan manfaatnya berinternet sehat, namun apabila penggunaannya hanya untuk mencari hal hal yang bisa berpengaruh buruk, ya tentu buruk.

ada beberapa cara lain lagi dalam menggunakan internet secara sehat, cara teknis yang bisa dilakukan untuk membatasi akses internet yang berlebihan bisa saja melalui parental control atau dengan proxy yang disediakan untuk memfilter akses internet yang ada.

lalu apakah proxy itu?

proxy adalah sebuah komputer server atau program komputer yang dapat bertindak sebagai komputer lainnya untuk melakukan request terhadap content dari Internet atau intranet. jadi intinya ketika kita melakukan kegiatan internet semua akes kita akan melalui proxy terlebih dahulu.

lalu apa yang akan di lakukan proxy?

  • proxy akan menyimpan akes anda untuk bisa digunakan untuk akses selanjutnya
  • dengan settingan yang sudah di tentukan proxi juga bisa digunakan sebagai filterisasi keamanan dalam ber-internet, misalnya memblok situs-situs porno, dll.

lalu bagaimana cara menggunakan proxy?

anda tidak perlu repor repot membuat sebuah proxy yang mengatur dan memfilter akses internet, cukup dengan mengganti DNS server pada komputer, DNS dari AWARI (Asosiasi Warung Internet Indonesia) menyediakan akses internet yang di filterisasi jadi dengan menggunakan DNS itu anda bisa tenang dalam mengakses internet. cara mengganti DNSnya sebagai berikut  :

  1. Klik tombol Start, tuju ke Settings, Control Panel
    Setelah itu klik pada ikon Network Connection
  2. Pada koneksi yang tengah terhubung (connected), klik kanan, lalu sorot pada Internet Protocol (TCP/IP)
  3. Klik tombol Properties, lalu klik tombol di samping tulisan Use the following DNS server addresses
  4. Kemudian Isi kotak di samping tulisan Preferred DNS server dengan mengetik: 180.131.144.144
  5. Kemudian Isi kotak di samping tulisan Alternate DNS server dengan mengetik: 180.131.145.145
  6. Klik tombol OK, dan Anda sudah siap untuk berselancar internet secara lebih aman.

nah, menurut saya DNS itu pantas dicoba oleh anda yang siap ber-internet dengan sehat. selamat mencoba dan selamat ber-internet sehat

semoga bermanfaat ^_^

pustaka :

blogdetik

AWARI

Wikipedia

OSI dan TCP/IP

OSI (Open System Interconnection) adalah sebuah model arsitektur jaringan yang dikembangkan untuk mengatasi berbagai kendala internetworking akibat perbedaan arsitektur dan protocol jaringan. OSI ini dibuat oleh badan standar internasional dikarenakan adanya perbedaan protocol jaringan yang dibuat oleh vendor-vendor yang mengakibatkan koneksi jaringan antara vendor yang berbeda sulit dilakukan. Baca lebih lanjut